Kesadaran masyarakat untuk merawat kulit semakin tinggi saat ini akibat pengaruh di media sosial maupun orang terdekat. Hal ini membuat bisnis skincare semakin maju. Bagaimanapun juga, kamu tetap perlu mengembangkan bisnis dengan pinjaman bunga rendah agar tak kalah saing dengan kompetitor lainnya.
Bila bisnismu semakin berkembang, maka keuntungan yang diperoleh pun semakin bertambah. Selain itu, bisnismu juga bisa semakin dikenal oleh konsumen. Lantas, bagaimana cara mengembangkan bisnis skincare? Simak ulasannya dalam artikel ini.
Kiat Mengembangkan Bisnis Skincare dengan Pinjaman Bunga Rendah
Bukan rahasia lagi bahwa ada banyak kompetitor yang bisa membuat bisnis skincare terhambat kalau tidak disikapi dengan baik. Oleh sebab itu, kamu perlu mengetahui kiat-kiatnya di bawah ini agar bisnismu semakin berkembang.
-
Pahami Target Pasar
Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengetahui target pasar. Hal ini bisa dilihat dari produk skincare yang telah kamu miliki saat ini. Perhatikan apakah produk tersebut cocok bagi remaja, dewasa, wanita, atau pria.
Setelah itu, kamu bisa mulai mempelajari target pasarmu. Caranya dengan memahami perilakunya di kehidupan sehari-hari, apa yang mereka sukai, dan hal-hal lain yang berkaitan dengannya.
Dengan memahami target pasar, skincare yang dibutuhkan mereka bisa diketahui sehingga kamu bisa menyesuaikannya dengan produkmu agar lebih menarik dan bermanfaat. Selain itu, kamu juga bisa merencanakan strategi pemasaran agar lebih tepat sasaran.
-
Ketahui Produk Skincare Terbaru
Kiat kedua yang bisa kamu lakukan untuk mengembangkan bisnis skincare dengan memanfaatkan pinjaman bunga rendah adalah mengetahui produk terbaru dan sedang digandrungi oleh target pasarmu.
Dengan mengetahui produk terbaru tersebut, kamu bisa semakin mengetahui apa yang dibutuhkan oleh target pasar. Selain itu, kamu pun bisa belajar dari produk tersebut terkait cara pemasarannya.
Dalam kiat ini, kamu bisa menerapkan prinsip amati, tiru, dan modifikasi. Jadi setelah mengamati produk tersebut dari segala aspek, kamu bisa meniru dengan memodifikasinya terlebih dahulu sesuai dengan kebutuhan dan idemu.
-
Terapkan Pemasaran Daring
Saat ini, pemasaran daring dinilai lebih efektif dan efisien. Hal ini disebabkan teknik tersebut bisa langsung dilakukan di mana saja bahkan tanpa harus keluar rumah.
Selain itu, saat ini banyak orang berinteraksi dengan internet setiap harinya sehingga produk yang dipasarkan dapat menjangkau target pasar dengan lebih mudah.
Oleh sebab itu, kamu bisa menerapkan teknik ini untuk memasarkan produk bisnis skincare-mu. Namun bagaimanapun juga, kamu perlu menyesuaikan dengan target pasar.
Misalnya, kalau target pasarmu adalah remaja, maka kamu bisa menggunakan TikTok dan Instagram dengan mengikuti tren kekinian untuk memasarkan produkmu. Namun kalau target pasarmu adalah wanita karir kelas menengah, kamu bisa mempertimbangkan untuk menggunakan Instagram dengan desain konten elegan.
Selain media sosial, ada media lain yang bisa kamu gunakan untuk melakukan pemasaran daring. Misalnya adalah situs dan surel.
-
Renovasi Toko agar Lebih Menarik
Kalau kamu mempunyai toko fisik untuk menjual produk secara langsung, maka renovasi dengan memanfaatkan pinjaman bunga rendah bisa dipertimbangkan. Jadi, tokomu bisa terlihat lebih menarik di mata konsumen sehingga membuatnya penasaran dan betah untuk berbelanja di sana.
Renovasi toko ini bisa disesuaikan dengan branding bisnismu. Misalnya kalau bisnismu hanya menyediakan produk dengan bahan alami, tokomu bisa direnovasi dengan warna hijau dan diberi ornamen-ornamen berbau alam, seperti tanaman atau hiasan dinding berbentuk daun.
-
Beri Promo Menarik
Ingin menggaet konsumen baru? Cobalah untuk membuat promo yang menarik karena biasanya konsumen Indonesia menyukainya. Misalnya, kamu bisa membuat promo buy 1 get 1 dengan syarat tertentu.
Kamu juga bisa memberi diskon pada produk tertentu. Pemberian diskon ini bisa dilakukan bertepatan dengan hari tertentu, seperti Hari Wanita Internasional. Jangan lupa untuk mengumumkan diskon tersebut jauh-jauh hari di media sosialmu.
Selain itu, kamu juga bisa memberi promo untuk menjaga konsumen lama agar selalu memakai produkmu. Contohnya, buatlah kartu keanggotaan untuk konsumen tersebut. Kartu ini bisa digunakan untuk membeli produk dengan promo tertentu yang tidak bisa diperoleh konsumen lain tanpanya.
-
Pertahankan Pelayanan
Kiat lain yang perlu kamu perhatikan saat mengembangkan bisnis skincare dengan pinjaman KTA terbaik adalah mempertahankan pelayanan. Terlebih lagi, pelayanan menjadi salah satu faktor utama konsumen mau kembali ke membeli produkmu.
Pelayanan yang berkualitas tak hanya diberikan secara langsung di toko, namun juga daring. Terlebih lagi kalau kamu memberi fasilitas kepada konsumen untuk bisa berinteraksi melalui media sosial atau aplikasi perpesanan.
-
Perhatikan Ulasan
Konsumen kerap meninggalkan ulasan di mesin pencarian seperti Google maupun media sosial terhadap suatu bisnis. Ulasan ini bisa dibaca konsumen lain sehingga mempengaruhi pertimbangannya sebelum memutuskan untuk membeli produkmu.
Oleh sebab itu, perhatikan ulasan yang dibuat. Jika adalah ulasan negatif, segeralah minta maaf dan perbaiki bisnismu agar lebih baik lagi.
Dari ulasan di atas, dapat diketahui bahwa ada beragam kiat yang perlu diterapkan agar bisnis skincare semakin berkembang. Kiat-kiat tersebut dapat diterapkan dengan maksimal kalau kamu mempunyai dana yang cukup.
Bicara tentang dana pengembangan bisnis skincare, kamu bisa mendukungnya dengan digibank KTA. Ini merupakan produk pinjaman dari digibank by DBS yang tentunya memiliki banyak keunggulan.
Limit dana yang bisa dicairkan mencapai Rp200 juta dengan approval 60 detik. Apply pinjaman KTA terbaik ini bisa dilakukan tanpa perlu melampirkan dokumen fisik. Selain itu, cicilan dapat kamu lakukan sampai 36 bulan.
Menarik, bukan? Maka dari itu, ayo segera apply digibank KTA dan lekas kembangkan bisnis skincare-mu! Informasi lebih lanjut terkait pinjaman bunga rendah ini bisa kamu dapatkan di sini!